BANTENBerita DaerahLebak

Release Polsek Cileles Polres LebakKapolsek Cileles Polres Lebak kembali Adakan Jumat Curhat Mendengar Keluh Kesah Warga

Tiennews.com. Lebak, – Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Cileles AKP H.Dadan Jumahan yang di dampingi anggota Bhabinkamtibmas Brigadir Silaen melaksanakan program Jumat Curhat bersama Masyarakat Desa Margamulya Kecamatan Cileles Kabupaten Lebak, Jumat (13/10/2023)

Program Jumat curhat merupakan salah satu inovasi bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat untuk menampung aspirasi maupun keluhan kesah serta masukan dari masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Cileles.

Menurut Kapolres Lebak AKBP Suyono,S.I.K., melalui Kapolsek Cileles AKP H.Dadan Jumhana mengatakan dengan melalui Jumat Curhat pihaknya bisa tahu keluh kesah dan kondisi masyarakat di lapangan. Ia menilai bahwa inovasi itu menjadi acuan untuk bisa meningkatkan pelayanan kepolisian.

“Giat Jumat Curhat merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat untuk mengetahui permasalahan yang sedang terjadi di masyarakat sehingga pihak Kepolisian bisa mengantisipasi kejadian yang dapat merugikan semua pihak, selain itu untuk sarana mendengar keluh kesah serta masukan dari masyarakat secara langsung”, ujarnya.

Selain itu kata Kapolsek Cileles, “Jumat curhat merupakan sarana yang diberikan kepada masyarakat yang ingin menyampaikan berbagai masalah berkaitan dengan layanan kepolisian maupun gangguan kamtibmas yang terjadi dimasyarakat, sehingga permasalahan yang terjadi dapat diselesaikan bersama dengan mudah”. Sambungnya.

Dalam Kegiatan Jumat Curhat tersebut tak lupa juga Kapolsek memberikan Himbauan, Edukasi, Mengajak masyarakat agar dapat bekerja sama dengan Pihak Kepolisan untuk bersama – sama menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Hukum Polsek Cileles.

“Kami berharap untuk selalu bersama – sama mengantisipasi gangguan Kamtibmas, jika berdagang menggunakan kendaraan sepeda motor untuk selalu waspada, menggunakan helm dan tertib berlalu lintas, serta mewujudkan wilayah Cileles yang aman.,”Tutup Kapolsek Cileles.