Berita UmumLebak

Patroli Dialogis, Polsek Malingping Polres Lebak sambangi warga

Patroli Dialogis,

Lebak || Tiennews.com.,- Anggota Kepolisian Sektor Malingping Polres Lebak melaksanakan kegiatan Patroli Dialogis di wilayah Kecamatan Malingping Kabupaten Lebak Provinsi Banten. Kamis (16/3/2023).

Patroli dialogis ini sebagai kegiatan rutin yang dilakukan Kepolisian untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di lingkungan sekitar khususnya tempat-tempat rawan pencurian maupun Kamtibmas.

Serta bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat sekitar serta mempererat tali silaturahmi antara Polisi dan Masyarakat.

Dalam membangun hubungan komunikasi dengan masyarakat, anggota Polsek Malingping juga menyampaikan imbauan Kamtibmas guna meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga Kamtibmas di sekitar lingkungan sehingga tercipta situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Hukumnya.

Pada kesempatan terpisah, Kapolres Lebak AKBP Wiwin Setiawan,S.I.K.,M.H melalui Kapolsek Malingping AKP Sugiar Ali Munandar,S.H mengatakan, pihaknya selalu memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan patroli dialogis siang maupun malam di wilayah hukum Polsek Malingping Polres Lebak.

“Kegiatan patroli dialogis dan sambang penyuluhan tentang Harkamtibmas di wilayah hukum Polsek Malingping. Tujuannya untuk memberikan kesadaran kepada Masyarakat agar selalu menjaga Kamtibmas hal tersebut untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan nyaman,”terangnya.

Selama kegiatan tersebut mendapat sambutan yang positif dari masyarakat karena dengan adanya kehadiran Polisi ditengah tengah masyarakat dapat menciptakan rasa aman dan hubungan yang erat antara Polisi dan masyarakat.

Sehingga diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *